LONDON, Dec. 20, 2024 (GLOBE NEWSWIRE) -- Emerging Markets Global Advisory LLP (EMGA) hari ini mengumumkan telah mendapatkan pendanaan utang sebesar US$90 juta untuk klien mereka yang telah lama beroperasi di Brasil, BTG Pactual.
Pinjaman tanpa jaminan sebesar US$90 juta diberikan oleh EIB dan transaksi ini merupakan kelanjutan dari transaksi yang baru-baru ini dilakukan oleh EMGA sebesar US$210 juta.
Sajeev Chakkalakal, Direktur Pelaksana dan Kepala Perbankan Investasi di EMGA, mengatakan: “Ini adalah transaksi tambahan yang fantastis untuk fasilitas pembiayaan hijau senilai US$ 210 juta yang kami peroleh untuk BTG dari EIB. Dalam hal ini, pembiayaan ini ditujukan untuk mendanai portofolio Pinjaman UKM BTG dan memiliki dampak pembangunan yang tinggi mengingat pembiayaan ini akan mendukung pengembangan usaha kecil di berbagai wilayah tertinggal di Brasil, dan fokus tambahan pada pengusaha wanita. EIB tetap menjadi hubungan investor yang penting bagi EMGA, dan kami bangga telah membantu mereka meningkatkan kehadirannya di Brasil sebagai bagian dari strategi EIB Global yang lebih luas.”
Jeremy Dobson, Direktur Pelaksana, dan Kepala Operasi di EMGA, menambahkan: “Suatu kegembiraan dapat bekerja sama lagi dengan BTG dalam pembiayaan tambahan dari EIB ini. Kami berharap dapat terus membangun rekam jejak kuat dalam mengatur pembiayaan kami di Brasil dan negara lainnya di Amerika Latin.”
BTG Pactual: BTG adalah bank investasi terbesar di Amerika Latin, bank terbesar ke-6 di Brasil berdasarkan ekuitas pemegang saham serta merupakan pemain penting dalam memberikan pinjaman dan jaminan ke banyak klien, mulai dari UKM hingga perusahaan besar. BTG merupakan pelopor dalam mempromosikan pendanaan iklim di Brasil dan berperan penting dalam menyalurkan sumber daya ke proyek-proyek yang berdampak positif dalam masyarakat.
EIB: EIB merupakan European Investment Bank (EIB), merupakan bank investasi Uni Eropa dan lembaga keuangan multilateral terbesar di dunia. EIB mendanai dan berinvestasi baik melalui solusi ekuitas maupun utang serta berfokus pada berbagai bidang seperti iklim, lingkungan, usaha kecil dan menengah (UKM), pembangunan, kohesi, dan infrastruktur.
Emerging Markets Global Advisory LLP (EMGA), dengan kantor di London dan New York, membantu lembaga keuangan dan korporasi yang membutuhkan utang atau modal ekuitas baru. Tim multinasional EMGA bersama-sama memiliki pengalaman selama beberapa dekade dalam menyelesaikan transaksi utang dan ekuitas pribadi sebesar USD 9 miliar untuk klien mereka di dalam pasar negara berkembang dan perekonomian perbatasan (frontier), termasuk Brasil yang tetap menjadi pasar penting. Dengan rekam jejak sudah teruji dalam pembentukan modal dan pemberian saran strategis melalui beragam siklus ekonomi, EMGA terus memperluas jangkauan wilayah dan penawaran layanan yang beragam sehingga memperkuat posisinya di pasar sebagai bank investasi butik unggulan dengan spesialisasi pasar negara berkembang.
Kontak info@emergingmarketsglobaladvisory.com